5 Bahaya Makan Sebelum Tidur

5 Bahaya Makan Sebelum Tidur

Lapar tengah malam membuat sebagian orang memutuskan untuk makan sebelum tidur. Meski dapat memenuhi keinginan ‘cacing’ yang berteriak di perut, ternyata kegiatan ini juga memberikan efek samping berbahaya bagi tubuh.
Memang agak mengejutkan. Tetapi, fakta medis membuktikan bahwa makan sebelum tidur tidak baik bagi kesehatan. Apalagi jika Anda mengonsumsi makanan yang tergolong tidak sehat, tinggi kalori atau tidak bergizi.
Di antara sekian banyak efek samping makan sebelum tidur, berikut lima di antaranya:
  1. Meningkatkan berat badan

    Sistem pembakaran tubuh menurun ketika Anda tidur dan tidak beraktivitas. Sehingga, makanan yang dikonsumsi tidak akan dibakar dan disimpan sebagai lemak. Akibatnya apalagi kalau bukan berat badan yang meningkat.

  2. Kualitas tidur terganggu

    Makan sebelum tidur membuat tubuh bekerja untuk membakar kalori yang masuk dari makanan. Pada akhirnya, proses ini akan menyebabkan Anda tidak bisa langsung tidur akibat perut yang begah. 

  3. Penyakit lambung atau GERD

    Arus balik asam lambung atau gastro esophageal reflux disease (GERD) adalah penyakit yang sering terjadi karena kebiasaan makan dan langsung tiduran. Sebab, ketika lambung penuh dengan makanan dan posisi Anda tiduran, maka asam lambung akan mudah naik ke arah kerongkongan.

  4. Diabetes mellitus

    Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, makan sebelum tidur menyebabkan penumpukan lemak di dalam tubuh, khususnya perut. Lemak pada perut ini berbahaya, dan berhubungan dengan resistensi insulin yang menggangu metabolisme gula. Akibatnya, diabetes mellitus atau penyakit gula darah sangat sulit dihindari.

  5. Penyakit jantung

    Penumpukan lemak akibat makan sebelum tidur juga dapat menyumbat pembuluh darah jantung. Selain meningkatkan risiko penyakit jantung, kejadian ini juga membuat Anda terancam serangan jantung.
Itulah lima bahaya makan sebelum tidur. Sungguh hal yang tidak diduga- duga sebelumnya, bukan? Mulai saat ini, yuk sayangi tubuh dengan mengatur jadwal makan malam dengan baik dan benar.

Share this:

Disqus Comments